Manokwari, Indikator news.co.id – Sebanyak 30 personel Polresta Manokwari menerima kenaikan pangkat dalam upacara yang digelar secara khidmat di Lapangan Mapolresta Manokwari, Senin (30/6/2025). Upacara dipimpin langsung oleh Kapolresta Manokwari, Kombes Pol. Ongky Isgunawan.
Dalam amanatnya, Kapolresta menegaskan bahwa kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan atas dedikasi, namun juga mengandung tanggung jawab besar yang harus dijalankan secara profesional dan penuh integritas.
“Berikan yang terbaik kepada institusi Polri. Semakin tinggi pangkat, semakin besar pula tanggung jawab yang diemban. Jangan hanya melihat siapa pemimpinmu, tapi lihat apa yang bisa kamu berikan untuk institusi,” ujar Kapolresta.
Dari total 30 personel yang naik pangkat, sebagian besar berasal dari golongan Bintara. Tercatat, sebanyak 19 personel naik dari Brigadir ke Ajun Inspektur Dua (Aipda).
Usai upacara, para personel yang naik pangkat menjalani tradisi khas Polresta Manokwari, yakni melompat ke laut di dermaga Sat Polairud. Tradisi ini menjadi simbol penyucian diri dan semangat baru dalam menjalankan tugas serta tanggung jawab yang semakin besar.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama di Aula Polresta Manokwari, sebagai bentuk ungkapan syukur dan harapan agar seluruh personel senantiasa diberi kekuatan, keselamatan, dan keikhlasan dalam mengabdi kepada masyarakat, bangsa, dan negara.
Momen kenaikan pangkat ini bukan sekadar seremoni, tetapi juga pengingat bahwa setiap tangga jabatan yang diraih harus diikuti dengan semangat pengabdian yang lebih tinggi. (Tim/Wn).